Cara Mudah Membuat Guci dari Tanah Liat

 


Cara Mudah Membuat Guci dari Bahan Tanah Liat

Guci biasanya ditujukan untuk menghias interior rumah, misalnya bisa diletakkan di sudut ruang tamu dengan diberi hiasan bunga plastik. Benda ini merupakan hasil seni kerajinan tangan yang dibuat dengan bahan baku tanah liat. Jika Kamu ingin mengetahui cara membuat guci dari tanah liat, maka bisa menyimak cara di bawah ini.

Cara sederhana

Cara sederhana membuat guci dari tanah liat bisa dijelaskan sebagai berikut.

1. Ambil tanah liat secukupnya dan letakkan di atas meja putar.

2. Basahi tanah liat dengan air secukupnya untuk memudahkan pembentukan. 

3. Putar tanah liat dengan meja putar, lalu bentuk menjadi guci.

4. Buat guci sesuai dengan bentuk yang diinginkan, jika perlu bisa diberi pola khusus menggunakan pisau ukir atau kawat, namun pastikan dengan hati-hati.

5. Setelah dibentuk jadi, biarkan guci mengering.

6. Lalu bakar guci hingga benar-benar mengeras.

7. Guci dari tanah liat telah siap digunakan.

Cara membuat guci tersebut adalah yang paling sederhana. Namun jika Kamu ingin membuat guci yang lebih bagus dengan menambahkan cat pada permukaannya. Maka bisa mengikuti cara kedua di bawah ini.

Cara membuat guci dari tanah liat lebih lanjut

Alat dan bahan

1. Tanah liat

2. Air

3. Meja putar

4. Pisau ukir atau kawat

5. Cat dan kuas

6. Pembakar

Langkah-langkah membuat guci

1. Siapkan bahan dan alat yang diperlukan.

2. Ambil tanah liat dan letakkan di meja putar.

3. Bentuk tanah liat hingga menjadi guci dengan bantuan meja putar.

4. Meja putar ditujukan untuk memutar tanah liat biar menjadi rata dan bentuk guci menjadi simetris.

5. Ketika membentuk tanah liat menjadi guci, maka diperlukan air untuk melunakkannya biar bisa dibentuk menjadi cekung.

6. Setelah tanah liat mulai dibentuk, maka bisa menggunakan pisau ukir atau kawat untuk menambahkan hiasan di permukaan guci. Misalnya dapat dengan pola bunga ataupun pola lainnya.

7. Jika bentuknya telah rapi, maka keringkan di tempat yang teduh terlebih dahulu.

8. Setelah cukup mengering, baru bisa dibakar dengan alat pembakar untuk mengeraskannya.

9. Lalu bisa mengecat permukaan guci dan biarkan hingga cat mengering.

10. Guci telah siap untuk digunakan

Penutup

Dengan menambahkan kreativitas, misalnya dengan menambah beragam hiasan pada guci. Maka guci ini bisa menjadi peluang untuk usaha, karena benda ini bisa laku di pasaran. Tentu jika ditujukan untuk dijual, maka harus dibuat dengan bentuk dan tampilan yang artistik untuk bisa memiliki nilai jual.

 

 

Sumber : https://rambu.co/cara-membuat-guci-dari-tanah-liat/


Komentar